Seiring dengan perkembangan dunia digital sekarang ini, jejaring sosial adalah salah satu faktor yang ada di dalamnya. Berikut:10 Fakta Mencengangkan dari Situs Jejaring Sosial
1. Link bertemakan seks lebih banyak beredar di Facebook
Menurut penelitian dari Adam Reiemer Online Marketing, lebih dari 50% link baik berupa artikel, gambar, video atau lainnya bertemakan seks banyak beredar di Facebook dibandingkan dengan link lain seperti olahraga, politik, game atau berita artis.
2. Awalnya YouTube hanyalah sebuah situs kencanSeperti dilansir Mashable (2011), konsep awal YouTube terinspirasi dari situs kencan Hotornot.com. Dikarenakan beberapa hal di awal pembuatannya, maka situs satu ini mulai bergerak ke arah yang lebih global dan menjadi seperti sekarang ini.
3. Lebih dari 50% penggemar fanspage Pinterest di Facebook adalah wanitaMenurut ulasan dari Bigeyecreative (2012), ternyata lebih dari 50% pengikut fanspage Pinterest yang ada di Facebook adalah wanita dan sedikit dari mereka adalah pria.
4. Lebih dari 5 juta foto masuk ke database Instagram setiap hariMashable (2012) melansir bahwa setelah bergabung dengan Facebook, popularitas Instagram terus menjulang. Bahkan aplikasi Instagram untuk pengguna perangkat berbasis iOS dan Android telah diunduh sebanyak lebih dari 20 juta kali. Karena banyaknya pengguna tersebut, lebih dari 5 juta foto masuk ke dalam database Instagram setiap hari.
5. Setiap detiknya, ada member baru di LinkedInWalaupun memiliki sedikit konsep berbeda dengan situs jejaring sosial pada umumnya, namun LinkedIn tetap mempunyai segmen sendiri. Mashable (2011) melansir bahwa menurut penelitian dari SharePost, biro analis pasar, LinkedIn mendapatkan 2 anggota baru dalam setiap detiknya. Hal ini dikarenakan banyaknya pencari lowongan pekerjaan dengan menggunakan situs satu ini.
6. Sekitar 30% pengguna Twitter adalah orang kayaData dari Trew Marketing (2009) mengatakan bahwa banyak pengguna Twitter yang bekerja sebagai artis, politikus dan bidang pekerjaan terkenal lainnya. Mashable (2009) melansir bahwa rata-rata dari pengguna Twitter dengan pekerjaan yang mapan tersebut mempunyai penghasilan lebih dari USD 100 ribu.
7. 8,7% pengguna Facebook menyalahi aturanBBC (2012) melansir bahwa dari total pengguna Facebook dari seluruh dunia, sekitar 4,8% penggunanya memiliki account lain di tahun 2012, 2,4% menggunakan accountnya untuk tujuan bisnis tanpa izin dan 1,5% tergolong account pasif. Diperkirakan persentase tersebut akan terus naik seiring dengan popularitas jejaring sosial satu ini. Kepemilikan account lebih dari satu tersebut menyalahi apa yang ada dalam Terms of Use Facebook.
8. Lebih dari 350 juta orang di dunia kecanduan FacebookBerdasarkan pantauan Fox news (2012), lebih dari 350 juta orang kecanduan Facebook dan tidak dapat berhenti untuk terus mengakses situs jejaring sosial satu ini. Memang di antara mereka ada yang menggunakan situs ini sebagai sarana bisnis, namun kebanyakan hanyalah untuk terhubung dengan teman atau kerabat dan aktivitas lainnya.
9. Dibutuhkan 12 tahun lebih untuk menonton semua video di YouTubeSebuah penelitian yang diulas di Mashable (2012), mengatakan bahwa untuk menonton keseluruhan video yang diunggah ke YouTube dibutuhkan waktu lebih dari 12 tahun lamanya. Dalam setiap harinya, ada ribuan video yang diunggah ke YouTube.
10. Pengguna Twitter lebih aktif daripada pengguna FacebookMashable (2012) melansir dari sebuah infografis bahwa dalam siang hari di jam-jam sibuk, banyak pengguna Twitter mengirimkan twit dibandingkan penulisan status baru di Facebook. Aktivitas nge-twit tersebut semakin sering dilakukan di jam-jam santai.