[lihat.co.id] - Waktu kecil dulu, kita sering dinasihatkan untuk tidak jajan di luar sekolah. Banyak alasannya, yang paling utama adalah.. jajan di luar sekolah tidak terjamin kebersihan dan kesehatannya.
Meskipun banyak larangan dari guru dan orang tua, jajanan di luar sekolah tetap menggoda, karena enaaak banget. Pasti banyak yang suka curi-curi kesempatan membeli jajanan di luar sekolah. Hayo ngakuu..
Kadang jajanan ini bikin kangen. Jadi mari bernostalgia mengingat enaknya berbagai jajanan di luar sekolah yang hanya ada di Indonesia.
1.Cilok
[lihat.co.id] - Jajanan yang satu ini ada di sekolah manapun, mulai dari Taman Kanak-Kanak hingga Perguruan Tinggi. Cilok adalah singkatan dari aci (kanji) dicolok. Jajanan ini mirip bakso, tetapi lebih kecil dan kenyal. Biasanya ada tahu goreng kecil-kecil, pangsit goreng kecil atau telur puyuh yang menemani cilok.
Disiram kuah sambal atau kecap, makannya dicolok-colok.. Nyam enak.. Harganya juga murah, makanya banyak yang suka. Ada juga versi cilok bakar yang mirip sate.
Siapa yang masih suka makan cilok?
2.Kembang Gula
[lihat.co.id] - Jajanan ini ada macam-macam, ada yang bentuknya gulali kental yang bisa dibentuk jadi macam-macam, ada gulali kapas, ada juga gulali yang mirip serabut kasar. Untuk kembang gula kapas, di negara lain juga ada, tapi jarang dijual di depan sekolah, biasanya di taman bermain atau pasar.
3.Gorengan
[lihat.co.id] - Tahu goreng, bakwan, singkong goreng dan sebagainya, enak dimakan hangat, apalagi saat cuaca dingin. Ada banyak tukang gorengan yang mangkal di depan sekolah. Harganya murah, rasanya enak. Seringkali gorengan ini dimakan ramai-ramai saat jam istirahat atau sebagai camilan sambil menunggu jemputan.
4.Sosis dan Tempura Goreng
[lihat.co.id] - Jajanan ini baru ada beberapa tahun ke belakang, saat banyak produsen sosis dan tempura yang menjual dengan harga murah. Sosis goreng dan tempura ini biasanya dililit pada lidi, digoreng lalu dimasukkan plastik dan diberi saus.
5.Pukis Mini atau Kue Pancong
[lihat.co.id] - Selain jajanan yang disiram saus, ada juga makanan tradisional yang dijual di depan sekolah, misalnya pukis mini yang dicetak bulat atau kue pancong. Karena ditujukan untuk anak-anak sekolah, ukurannya mini-mini. Rasanya tidak kalah enak dengan pukis yang berukuran normal.
6.Gerobak Segala Es Bungkus
[lihat.co.id] - Jam pulang sekolah yang mayoritas ada di siang hari membuat banyak murid haus dan ingin minum es. Hal inilah yang membuat bisnis gerobak es aneka rupa selalu laris manis di Indonesia. Mulai dari es degan, es campur, es teh, es tebu bahkan es dari minuman instant banyak disediakan di luar sekolah.
7.Es Dung Dung
[lihat.co.id] - Gerobak es dung dung sering dicari oleh para murid yang baru bubar sekolah. Rasanya yang manis, gurih dan murah membuat banyak anak menyukai es dung dung. Mau ditambah roti, bola mutiara atau pakai siraman susu kental manis.. silakan dipilih..